Cara Backup And Restore Database Aplikasi Dapodik 2013 - RUSMAN

Breaking

SI ANAK PETANI


Sunday 13 April 2014

Cara Backup And Restore Database Aplikasi Dapodik 2013

Written By agus sukirman on 24 Nov 2013 | 23:01

Allhamdulillah, akhirnya pada kesempatan yang berbahagia ini saya masih bisa diberikan kesempatan untuk mengurus blog kesayanganku. he..he..jadi kaya pidato. maklumlah setelah beberapa bulan terakhir di sibukkan dengan penginputan data di padamu negeri. kali ini masih harus disibukkan lagi dengan data dapodik 2013 yang makin nambah puyeng kepala.

Baiklah saya rasa udah cukup basa-basinya. kita langsung menuju ke topik utamanya saja. kali ini saya akan share cara membeckup local database aplikasi dapodikdas 2013. meskipun udah sangat terlambat tapi ga papalah, syapa tau aja masih ada yang berminat.

Cara ini saya dapatkan dari blog ansud's-site, setelah saya googling. saya was-was karena di aplikasi dapodik 2013 tidak menyediakan backup local. sayang kan kalau kita sudah selesai input data tiba-tiba komputer/ laptop kita bermasalah, berapa waktu kita yang terbuang hanya untuk meng input ulang.

Langsung saja kita simak cara-caranya berikut ini:
1. Buka Local Disc - Drive "C":=>"Program Files"

2. Cari folder "Dapodikdas" kemudian "Copy dan Paste" folder tersebut ke media penyimpanan yang sudah anda siapkan (Flashdish, CD, DVD, dsb)

3. Tahap awal penyelamatan data dapodikdas 2013 sudah selesai.

Tahapan selanjutnya yang tidak kalah penting adalah merestore atau mengembalikan data tersebut ke komputer 2 (komputer/PC yang baru) yang sudah anda siapkan.
Pertama-tama, komputer/laptop yang akan anda gunakan untuk merestore database aplikasi dapodikdas 2013 harus di install aplikasi dapodik 2013 dengan versi terbaru.
Ingat...!!! sebelum proses install aplikasi dapodikdas anda harus sudah menempatkan data prefill ke drive "C" dengan folder "prefill_dapodik" (tanpa tanda petik).

Setelah komputer/laptop yang baru saudah terinstal aplikasi dapodikdas, maka komputer/laptop tersebut sudah siap digunakan untuk melanjutkan proses pengentrian data-data yang baru. adapaun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut:

1. Klik kiri pada "Star"
2. Ketikkan pada kolom pencarian "Service Local" (tanpa tanda petik), lalu klik "View Service Local".

3. Klik kanan pada "DapodikdasDB" lalu klik "Stop". Akan ada tampilan sesaat pada proses ini.

4. Klik kanan juga pada "DapodikdasWebSrv" lalu klik "Stop" dan akan ada tampilan sesaat dalam proses ini.

5. Lalu salin atau pindahkan (Copy dan Paste) file "Dapodikdas" yang ada dalam Flash disc/ CD dari database komputer sebelumnya ke drive "C": pada folder "Program Files". dan akan muncul "Confirm Folder Replace", klik "Yes".

6. Setelah itu, akan muncul lagi tampilan confirmasi "Copy File". - There is already a file with the same name in this location. checklist dulu "Do this the next conflicts" pada bagian pojok kiri paling bawah, kemudian klik "Copy and Raplace".

7. Tunggu proses "Copy and Raplace" database Dapodikdas 2013 hingga selesai.

8. Setelah proses "Copy and Raplace" selesai. Silahkan langsung menuju ke halaman "Service Local"  untuk mengaktifkan kembali 2 file yang sebelumnya kita "Stop" tadi, agar aplikasi Dapodikdas 2013 dapat progress kembali di komputer/laptop yang baru.

9. Kemudian, silahkan anda "Login" ke aplikasi Dapodikdas 2013 di komputer/laptop yang baru tadi seperti biasanya.

10. Selesai

Itulah sedikit ulasan cara backup local aplikasi dapodikdas 2013, mudah-mudahan bermanfaat.

Special tanks to ansud's-site

No comments:

Post a Comment